Senin, 27 Juli 2020

Program Pengolah Angka Kelas 7 ~ Bab 2



1. Microsoft Excel merupakan bagian dari Microsoft Office yang berfungsi untuk pengolahan data dalam bentuk angka maupun perhitungan. Tampilan dari Microsoft Excel ini berupa spreadsheet sehingga memudahkan penggunanya untuk mengoperasikannya. Aplikasi Microsoft Excel ini, merupakan pengolah data secara otomatis yang dapat berupa penghitungan dasar, penggunaan rumus-rumus, pemakaian fungsi, pembuatan grafik, pengolahan data dan table, serta manajemen data.

2. Dalam pengoperasiannya, Microsoft Excel memiliki banyak sekali fungsi. Berikut ini beberapa fungsi dari Microsoft Excel.

a.  Untuk membuat laporan ataupun keperluan administrasi suatu perusahaan.

b.  Memudahkan perhitungan otomatis dengan memanfaatkan rumus dan fungsi serta logika pada Microsoft Excel.

c.  Memberikan kemudahan membuat laporan keuangan.

d.  Memudahkan pembuatan table dan grafik berdasarkan dari suatu perhitungan.

e.  Dapat menyajikan data dengan rapi, tepat serta penghitungan yang akurat.

 

Selain fungsi, Microsoft Excel juga mempunyai manfaat sebagai berikut.

a. Dengan adanya berbagai rumus formula yang ditawarkan, tentu akan memudahkan kita untuk membuat rumus yang sulit dan variatif.

b. Fitur grafik data pada Microsoft Excel ini memberikan kemudahan dalam proses penganalisaan data dalam bentuk table maupun grafik.

c. Jika terjadi kesalahan penghitungan pada tahapan tertentu dapat diketahui secara mudah menggunakan fasilitas trace error.

d. Jumlah baris dan kolom yang sangat banyak pada Microsoft Excel ini akan memudahkan kita ketika menginput data dalam jumlah yang sangat banyak.

3.  Adapun langkah untuk mengaktifkan Microsoft Excel 2010, yaitu

     Klik Start - Klik All Programs - Klik Microsoft Office - Klik Microsoft Office Excel 2010

4.  Setelah selesai menggunakan aplikasi Microsoft Excel 2010 dan menyimpan pekerjaan, kita dapat menutup aplikasi tersebut. Aplikasi Microsoft Excel 2010 dapat ditutup dengan ikon Close di sudut kanan atas jendela aplikasi Microsoft Excel 2010 atau melalui keyboard dengan menekan tombol Alt + F4. Selain itu Anda juga dapat menutup Microsoft Excel 2010 melalui ikon kontrol menu yang terdapat di pojok kiri. Adapun langkah-langkah untuk menutup aplikasi Microsoft Excel 2010, yaitu Klik tab menu File Pilih Exit.


Supra ~ SMP PGRI Kramatwatu

Author & Editor

Terima kasih sudah mampir di blog kami yang sederhana ini, semoga apa-apa yang kami hadirkan bisa bermanfaat untuk semua yang membutuhkan.

0 komentar:

Posting Komentar